Cara Membersihkan Bow dengan Benar

Kurang lengkap rasanya kalau bermain biola tanpa ditemani dengan bow. Bow merupakan komponen penting dalam permainan biola. Namun banyak orang yang merasa minder ketika bermain biola dengan bow yang begitu kotor akibat dari sisa rosin yang menempel pada biola. Apalagi kalau sedang perfom dihadapan banyak orang.

Dengan demikian mereka dengan giat mencari solusi demi menghilangkan kotoran yang ada pada bow biola. Kali ini saya akan berbagi tips tentang bagaimana cara membersihkan bow biola dengan baik dan benar tanpa merusak hair bow pada biola.

Kali ini saya akan memberikan sedikit tips untuk membersihkan bow yang kotor.

Bahan :

1. Air bersih
2. Spirtus/alkohol/methanol
3. Shampo/sabun

Alat :

1. Lap/kain bersih

Berikut langkah-langkahnya...

1. Lepas Frog dari Stick bow dengan cara memutar Screw.


2. Apabila bekas terlalu pekat yang ditandai dengan warna hair bow (coklat atau kehitaman) ambilah kain/lap yang bersih kemudian berilah Spirtus/alkohol/methanol.

3. Usapkan pada hair bow dengan lembut. Usahakan jangan sampai mengenai stick bow karena stick bow yang finishingnya dilapisi dengan pelitur/vernis bisa rusak akibat dari penggunaan spirtus.

4. Setelah selesai kemudian bilas hair bow dengan air bersih. Berikan shampo maupun sabun untuk membersihkan sisa-sisa kotoran yang ada pada bow.

5. Bilas kembali bow sampai bersih.

6. Kemudian keringkan bow dengan cara diangin-anginkan.

Note :

1. Untuk hair bow yang tidak terlalu kotor cukup dengan cara memncucinya dengan shampo/sabun.

2. Usahakan jangan menjemur dibawah terik matahari secara langsung karena dapat merusak vernis/politur.

Cukup sekian pembahasan tentang cara membersihkan bow yang kotor. Apabila ada permintaan tips seputar biola bisa hub lewat Facebook saya atau klik Tri Suryo Anggoro

Terimakasih atas kunjungan dan perhatiannya apabila ada kesalahan mohon dimaafkan.

*_ SELAMAT MENCOBA _*



Share this

Related Posts

Previous
Next Post »